MEDAN

Nasehat...

.“(Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas? Tidak ada yang dapat menahannya selain daripada Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl:79") .“(menang dengan mengalah, itulah filsafat air dalam mengarungi kehidupan") .(Guru yang paling besar adalah pengalaman yang kita lewati dan rasakan sendiri) .(HIDUP INI MUDAH, BERSYUKURLAH AGAR LEBIH DIMUDAHKAN ALLAH SWT)

Bismillahirrahmanirrahim

"Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas? Tidak ada yang dapat menahannya selain daripada Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl:79)

Rabu, 18 Agustus 2010

PPP Terjunkan Mujahid Ramadhan Ke-33 Kab Kota :

DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Sumatera Utara, sebagai upaya meningkatkan silaturrahmi dengan umat, menerjunkan para mujahid ramadhan. Mujahid PPP itu tergabung dalam Tim Safari Ramadhan DPW PPP Sumut yang akan menemui umat di 33 kabupaten kota di Sumatera Utara. “Kader PPP yang menjadi mujahid ramadhan diharapkan dapat mendekat PPP dengan umat islam,”kata Ketua DPW PPP Sumatera Utara H Fadly Nurzal S.Ag pada acara pelepasan tim safari ramadhan di Gedung Umat Jln Raden Saleh No 11 Medan. Acara pelepasan tim safari ramadhan itu dirangkai dengan berbuka puasa bersama antara tim safari ramadhan, pengurus DPW dan kader PPP yang hadir pada acara tersebut. Pada kesempatan itu Fadly Nurzal secara tegas mengatakan bahwa PPP memiliki tanggungjawab dan komitmen yang kuat dalam membela dan memperjuangkan kepentingan umat islam, khususnya di Sumatera Utara. Dijelaskannya, acara pelepasan tim safari ramadhan dipilih bertepatan pada peringatan hari kemerdekaan RI, karena memang memiliki hubungan antara ramadhan dan HUT RI. Deklarasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945 bertepatan dengan hari ke-9 ramadhan waktu itu. Artinya ada korelasi antara kemerdekaan dengan bulan ramadhan. “Atas dasar itu pula, diharapkan kader yang ikut dalam tim safari ramadhan tahun ini memiliki semangat juang dan heroisme untuk terus memperjuangkan kepentingan umat Islam , bangsa dan Negara,”tegasnya. Fadly juga mengharapkan para mujahid ramadhan dapat membantu proses konsolidasi yang sedang berlangsung pada tingkatan Pimpinan Ranting (Musran) dan Pimpinan Anak Cabang (Musancab) PPP se-Sumatera Utara. Disebutkan Fadly, tim safari ramadhan kali ini tidak hanya bertemu dan bersilaturrahmi dengan umat di mesjid. Safari Ramadhan tidak hanya bertemu ummat di Mesjid, tetapi juga melakukan pendidikan dan pelatihan guna peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) Insan PPP. Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Pemuda Islam ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat juang mengembangkan partai di daerah masing-masing. “Kalau mau diibaratkan, dari pelatihan itu akan lahir pejung partai yang berjuang seperti para pahlawan kemerdekaan,”imbuhnya. Ketua panitia pelaksanaan safari ramadhan Ir Darianto M.Sc melaporkan DPW PPP menerjunkan 126 orang mujahid. Dibagi 8 tim ditambah 1 tim khusus yang diberangkat ke Nias dipimpin langsung Ketua DPW PPP Sumut. Seluruh anggota tim katanya memiliki tugas dan tanggungjawab memberikan materi pada pendidikan dan pelatihan. Juga memberikan tausiyah ramadhan di masjid-masjid yang telah ditentukan Pengurus DPC PPP se-Sumut. Darianto menjelaskan kegiatan berlangsung selama 12 hari kerja yang dilakukan dengan cara road show ke setiap DPC PPP Kab/Kota. Sementara penutupan kegiatan akan dilakukan pada 4 September 2010 mendatang. Acara itu dirangkai dengan Rapat Pimpinan DPW PPP Sumatera Utara dan acara berbuka puasa akbar bersama ulama dan ummat. Adapun kordinator tim safari ramadhan DPW PPP Sumut 1431 H adalah H Fadly Nurzal, H Ali Jabbar Napitupulu, H Rijal Sirait, H. Bustami HS, H. Hosen Hutagalung, Dtm H. Hasan Maturidi, Nurul Azhar Lubis, dan Aswan Jaya.

0 komentar:

Posting Komentar

silahkan sampaikan komentar anda di sini