MEDAN

Nasehat...

.“(Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas? Tidak ada yang dapat menahannya selain daripada Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl:79") .“(menang dengan mengalah, itulah filsafat air dalam mengarungi kehidupan") .(Guru yang paling besar adalah pengalaman yang kita lewati dan rasakan sendiri) .(HIDUP INI MUDAH, BERSYUKURLAH AGAR LEBIH DIMUDAHKAN ALLAH SWT)

Bismillahirrahmanirrahim

"Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas? Tidak ada yang dapat menahannya selain daripada Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl:79)

Senin, 23 Juli 2012

Jafaruddin: Fadly Nurzal Jadi Gubsu, Harga Mati Bagi GMPI



Ketua Pimpinan Wilayah Generasi Muda Pembangunan Indonesia (PW GMPI) Sumatera Utara, Jafaruddin Harahap, S.Pd, M.Si menegaskan, seluruh kader GMPI di Sumatera Utara wajib memperjuangkan kader terbaiknya H. Fadly Nurzal, S.Ag menjadi orang nomor satu (Gubsu) pada Pilgubsu 2013 mendatang.
“Fadly Nurzal jadi Gubsu pada Pilgubsu mendatang, merupakan harga mati bagi seluruh pengurus dan kader GMPI di Sumatera Utara,”tegas Jafar.
Penegasan itu disampaikannya pada acara penutupan Pelatihan Kader Wirausaha Muda sekaligus berbuka puasa bersama, kemarin di Sekretariat PW GMPI Sumut Jln. Raden Saleh No.11 Medan.
Lebih lanjut disampaikan Jafar, Fadly Nurzal merupakan sosok pemimpin muda yang telah teruji kapasitas dan kualitasnya. Untuk saat ini, Fadly Nurzal merupakan kader terbaik yang dimiliki PPP dan GMPI. “Sebagai mantan ketua PW GMPI Sumut 2005-2010 dan Ketua DPW PPP dua periode, kepiawaiannya memimpin sudah terbukti,”ucap Jafar.
Oleh karena itu, tidak ada alasan bagi pengurus dan kader GMPI Sumut, untuk tidak bekerja keras, berkorban dengan seluruh potensi dan kekuatan yang dimiliki untuk mengantark Fadly Nurzal menjadi Gubsu. “Komitmen itu merupakan harga mati,”tegasnya lagi.
Diungkapkan Jafar, figur Fadly Nurzal adalah seorang pemimpin kenal “Cerdas, Santun dan Bersahabat”. Selain itu, Fadly Nurzal sangat merakyat dan memiliki kepedulian yang tinggi kepada masyarakat. Ke depan sosok seperti ini sangat dibutuhkan dalam rangka mendorong percepatan pembangunan dan pengentasan kemiskinan. Atas dasar itupula, GMPI berkeyakinan, Fadly Nurzal  akan diterima dan didukung masyarakat pada Pilgubsu nanti.
Terkait pelatihan wirausaha muda, kata Jafar, ini merupakan langkah awal, dalam menyiapkan generasi muda yang mandiri dan mapan dalam hidup dan kehidupan. Untuk itu, Jafar berharap, pelatihan wirausaha muda ini dilanjutkan di tingkat Pimpinan Cabang hinggga Pimpinan Anak Cabang serta ranting.
Dengan demikian, seluruh kekuatan dan potensi yang dimiliki GMPI bergerak bersama-sama untuk memenangkan H Fadly Nurzal menjadi Gubsu. Termasuk bekerja dan berjuang untuk membesarkan PPP, karena memang GMPI merupakan bagian integral dari PPP. “GMPI itu dilahirkan PPP, karena itu seluruh gerak dan perjuangannya harus berdampak positif bagi PPP,”ucap Jafar.
Dibagian lain, Sekretaris PW GMPI Sumut candidat Doktor Zulham, S.HI, M.Hum menjelaskan pelatihan wirausaha muda ini merupakan program yang dirancang untuk menyiapkan pemuda yang sanggup menghadapi tantangan. Untuk itu, setelah di Medan, pelatihan dilanjutkan di Kota Tebing Tinggi dan Kota Pematang Siantar pada 28-29 Juli 2012.
“Selanjutnya dilaksanakan di Kabupaten Asahan dan Kota Tanjung Balai pada 4-5 Agustus 2012. Kemudian pada 11-12 di Kabupaten Mandailing Natal dan Kota Sibolga,”jelasnya.
Dijelaskan Zulham, selain melaksanakan pelatihan wirausaha muda, GMPI juga melaksanakan safari ramadhan. “Setelah pelatihan, lalu dilanjutkan program safari ramadhan,”ungkapnya.
Penutupan acara pelatihan wirausaha muda ini dihadiri para pengurus PW GMPI Sumut, di antaranya Bendahara Syahbudi SH, MAP, Rendy  Mandai, S.Pdi, Ayunda S. Sormi, S.Pdi, Rosmaida Nasution, S.Pd, Hendra S.Ei, MA, Nurbaiti SP, Ali Sakti Hamonangan Nst Amd dan senior GMPI Sumut Mursal Harahap, S.Ag

0 komentar:

Posting Komentar

silahkan sampaikan komentar anda di sini