MEDAN

Nasehat...

.“(Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas? Tidak ada yang dapat menahannya selain daripada Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl:79") .“(menang dengan mengalah, itulah filsafat air dalam mengarungi kehidupan") .(Guru yang paling besar adalah pengalaman yang kita lewati dan rasakan sendiri) .(HIDUP INI MUDAH, BERSYUKURLAH AGAR LEBIH DIMUDAHKAN ALLAH SWT)

Bismillahirrahmanirrahim

"Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas? Tidak ada yang dapat menahannya selain daripada Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl:79)

Jumat, 31 Juli 2009

Jangan Khianati Amanah Masyarakat

Medan kini sudah memiliki pemimpin yang disebut-sebut akan memberikan perubahan lebih baik. Haparan masyarakat itu kini tergantung dipundak Pj Walikota Medan H Rahudman Harahap yang menggantikan Drs Afifuddin M.Si Pj Walikota sebelumnya. Rahudman dilantik menjadi Pj Walikota Medan, setelah ditetapkan Mendagri atas usulan Gubsu. Pelantikan berlangsung Rabu 22 Juli 2009 di Aula Martabe Kantor Gubsu. Pasca dilantik pro kontra pun bermunculan. Di antaranya dukungan yang disampaikan sejumlah kelompok masyarakat. Bahkan anggota DPRD Sumut jauh-jauh hari sudah mengingatkan Rahudman agar tidak mengecewakan bahkan membuat malu Gubsu. “Jangan sampai Rahudman buat malu Gubsu, karena tidak bisa berbuat banyak selama menjabat Pj walikota Medan,” kata Rafriandi Nasution. Rafriandi juga mengingatkan, selama ini Afifuddin meninggalkan sejumlah permasalahan di antaranya infrastruktur, sampah, dan banjir. Serta tidak terlaksananya restrukturisasi pejabat di Pemko Medan. Karenanya dia Rahudman tidak tumpul menjalankan roda pemerintahan. Menurutnya Rahudman diberikan kepercayaan karena Syamsul tentunya memiliki pertimbangan khusus. Tak mungkin pula Gubsu asal tunjuk. Dibagian lain, kalangan akademisi menyampaikan dukungan kepada Rahudman Harahap Pj walikota Medan. “Saya mendukung terpilihnya Pj Walikota,’ kata dekan fakultas ekonomi Universitas Sumatera Utara (USU), Jhon Tafbu Ritonga, sembari menambahkan siapapun walikotanya, yang terpenting dapat melaksanakan tugasnya dengan serius. Dengan dilantikannya Pj Walikota Medan, Dosen Pertanian USU, Hasnudi, menghimbau para elit politik legowo menerima keputusan Gubsu dan Mendagri. "Kita perlu mengedepankan terciptanya suasana aman. Ini perlu dilakukan mengingat kota Medan sebagai barometer provinsi Sumatera Utara," katanya. Dibagian lain Anggota DPRD kota Medan, Adi Munasip, mengharapkan, Pj walikota Medan yang baru harus akomodatif, sehingga masyarakat benar-benar mendapatkan pelayanan dengan baik. “Selain pelayanan publik yang banyak menjadi keluhan para warga, juga pembangunan,” ungkapnya. Saat ini kondisi infrastruktur di kota Medan morat marit. Karenanya pergantian Pj Walikota bisa menghadirkan perubahan lebih baik. “Kepemimpinan Afifuddin Lubis dinilai ragu-ragu dan takut. Soal infrastruktur dan pelayanan publik,” ujarnya. Terlepas dari pro kontra tersebut, yang penting masyarakat kini sudah memberikan kepercayaan dan amanah kepada Rahudman Harapan untuk memimin Kota Medan. Untuk itu, kepercayaan dan amanah masyarakat itu jangan sekali-kali dikhianati.

0 komentar:

Posting Komentar

silahkan sampaikan komentar anda di sini